Lingga — batamtimes.co – Tenaga Ahli Bupati Lingga Bidang Tenaga Kerja dan Kesra, H. Abdullah, S.Th.I., bersama Ketua MUI Kabupaten Lingga H. Badiul Hasani, serta rombongan, melaksanakan Kegiatan Silaturahim dan Sosialisasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Lingga Tahun 2025 dengan tema “Menguatkan Ukhuwah, Menjaga Marwah Ummat”. Kegiatan ini dilaksanakan mewakili Bupati Lingga.
Program silaturahim dan sosialisasi ini dijadwalkan berlangsung di 13 kecamatan se-Kabupaten Lingga. Hingga kini, kegiatan telah terlaksana di Kecamatan Singkep, Singkep Pesisir, Lingga Utara, Lingga Timur, Senayang, dan Selayar. Masih tersisa 7 kecamatan lagi yang akan dikunjungi dalam waktu dekat.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat sekaligus mensosialisasikan Fatwa MUI Kabupaten Lingga tentang Penyakit Masyarakat (Pekat). Sosialisasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan pemahaman bersama serta mendorong kerja sama antara pemerintah, tokoh agama, pemuda, dan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga ketertiban dan marwah kampung.
Dalam penyampaiannya, Tenaga Ahli Bupati Lingga menegaskan bahwa keberhasilan dalam menjaga lingkungan dan menekan angka penyakit masyarakat tidak dapat hanya mengandalkan pemerintah. “Peran serta masyarakat, Camat, Kepala Desa, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat sangat menentukan keberhasilan upaya ini,” tegasnya.
Kegiatan Silaturahim dan Sosialisasi MUI ini dihadiri oleh Camat, para Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Ketua MUI Kecamatan, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama, para kepala sekolah dari tingkat SD hingga SMA, serta para ketua masjid di masing-masing wilayah. Melalui kegiatan ini, diharapkan terbangun komitmen bersama dalam menjaga keharmonisan sosial dan marwah umat di Kabupaten Lingga.
Penulis : asma





















