Pangkoarmada I Laksamana Muda TNI Yudo Margono, Inspeksi Persiapan Di Faslabuh TNI- AL Selat Lampa, Natuna

0
1383

Batamtimes.co – Natuna
Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) I laksanama Muda TNI Yudo Margono, tiba di Bandara Raden Sadjad Ranai, Senin (17/12/2028) sekitar 10.32 Wib, menggunakan pesawat TNI AL NC 212-200 MPA P-8201 bersama rombongan.

Kunjungan kerja Jenderal berbintang dua ini melakukan Inspeksi di Faslabuh ( Fasilitas Pelabuhan) TNI AL di Selat Lampa, Ranai, Natuna, Kepri.

Untuk melihat secara langsung kesiapan tempat dan sarana pendukung upacara peresmian Pangkalan TNI terpadu di Selat lampa, Natuna, akan diresmikan oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P,

Selain itu, pangkoarmada melakukan doa bersama dipimpin Ustad H. Ngatur Rahman S.Ag Imam Besar Masjid Agung Kabupaten Natuna, selepas Sholat Maghrib berjamaah di geladak Hely KRI Makasar-590 sekitar pukul 18.00 Wib.

Dilanjutkan kegiatan sosial berupa pemberian santunan dan sembako  kepada 50 orang anak yatim berasal dari Kecamatan Pulau Tiga, Kecamatan Pulau Tiga, Barat dan Desa Mekar Jaya Kecamatan Bunguran Barat.

Tak kalah menariknya, juga digelar lomba mancing di laut dermaga Faslabuh TNI AL Selat Lampa, kegiatan ini diikuti oleh seluruh prajurit TNI dimulai pada pukul 20.00 s.d. 22.00 Wib.

Suasana menjadi meriah dan semarak peserta mancing dihibur musik dari Band KRI Gusti Ngurah Ray – 332 dan KRI Bung Tomo-357, serta penyanyi dari KRI Makasar-590. Sumber PEN Lanal Ranai.

( Red/Pohan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here