Wakil Bupati Ngesti Resmi Buka Tande Mule Gewei Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Natuna Tahun 2020

0
624

Batamtimes.co – Natuna – Wakil Bupati Natuna Ngesti Yuni Suprapti resmi membuka tande mule gewei Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Natuna Tahun 2020 digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Natuna, Sabtu (11/01/2020) pukul 20.15 Wib.

Peresmian tersebut ditandai pemukulan gong oleh Wakil Bupati Natuna didampingi Komisioner KPU RI, Ilham Saputra, Komisioner KPU Provinsi Kepri, Ketua KPU Natuna Junaidi Abdillah, beserta Sekretaris dan anggota serta dari Anggota KPU Anambas.

Wakil Bupati Natuna Ngesti sampaikan sambutan diacara pembukaan secara resmi tande mule gawei tahapan Pilkada Natuna Tahun 2020, Sabtu (11/01/2020).

Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Natuna Ngesti Yuni Suprapti menyampaikan apresiasi kepada KPU Natuna dan Bawaslu selaku penyelenggara pemilu dan elemen masyarakat yang telah dewasa dalam melewati setiap Pesta Demokrasi.

“ Semoga iklim politik Natuna terus kondusif, tidak ada gejolak ditengah masyarakat. Sehingga pemilu dapat berlangsung sukses, aman dan damai,” ucap Ngesti.

Ia juga berharap pada pelaksanaan Pilkada tahun 2020 agar semua peserta Pemilu bisa tertib dan menghargai segala prosesnya, tentunya menyingkapi berbagai peristiwa dinamika pemilu dengan lebih adil dan bijaksana.

Wakil Bupati Natuna Ngesti terima cendramata KPU diacara pembukaan tahapan Pilkada Natuna Tahun 2020 dari Ketua KPU Natuna Junaidi Abdillah.

Sebab nuansa politik Pilkada Natuna
akan sangat terasa karena para kandidat akan bersaing untuk merebut simpati masyarakat dan tidak tertutup kemungkinan akan terjadi tindakan pelanggaran para peserta Pemilu.

Guna menghindari benturan dan gesekan ditengah masyarakat, ia meminta agar bersikap arif dan bijaksana tetap selalu menjaga ketertiban dan membangun komunikasi kepada instrumen pemilu yang memiliki kewenangan terhadap pelanggaran maupun kejadian dilapangan.

Ngesti berharap kepada instrumen pemilu agar setiap tahapan pemilu yang akan dilalui agar dapat berperan secara profesional, menjaga netralitas dan bertindak sesuai konstitusi dan amanah yang diemban, pintanya.

Komisioner KPU RI, Ilham Saputra, hadiri acara pembukaan secara resmi tahapan Pilkada Natuna Serentak Tahun 2020 bersama Komisioner KPU Provinsi Kepri, Ketua KPU Natuna Junaidi Abdillah, beserta Sekretaris dan anggota serta dari Anggota KPU Anambas.

Hal senada disampaikan Ketua KPU Natuna, Junaidi Abdilah menyampaikan, ucapan terima kasih kepada segenap tamu undangan yang telah menghadiri malam pembukaan tanda mulai gawai tahapan Pemilu Bupati dan Wakil Bupati Natuna tahun 2020.

“Walaupun dalam guyuran hujan namun acara tanda dimulainya gawai pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Natuna dapat berjalan lancar.

Alhamdulillah pada malam ini, kita telah mulai kegiatan tande mule gawai pesta demokrasi semoga nanti berjalan lancar, aman dan damai,”ujarnya.

Junaidi menjelaskan bahwa Kabupaten Natuna mempunyai keunikan dan kateristik tersendiri, ada 15 Kecamatan 70 Desa dan 7 Kelurahan. Natuna didominasi oleh laut dengan rentang kendali antar pulau satu dengan pulau lainya sangat jauh.

“Ini tentu menjadi tantangan bagi kita semua untuk sama-sama mensukseskan gawai pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Natuna tahun 2020,”harapnya.

Untuk itu, Ketua KPU Natuna berharap dukungan dari semua pihak dan segenap elemen masyarakat untuk sama-sama, mensukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Natuna yang akan berlangsung pada tanggal 23 September 2020 dapat terlaksana dengan Jujur, adil aman dan kondusif.

(Red/Pohan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here