Ketua Harian Kwarcab Gerakan Pramuka Jefridin Roadshow ke Kwarran Sekupang- Kwarran Batuaji

0
482

Batam – Sejak pagi, Ketua Harian Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Jefridin Hamid bertandang ke Kwartir Ranting (Kwarran). Dari Sekupang, Batuaji hingga Kwarran Batuaji.

Roadshow kwarcab ke kwarran memang belum usai dan masih diisi dengan berbagai kegiatan sosial. Hal ini kembali menegaskan Gerakan Pramuka tidak lelah ikut aktif hadir di tengah-tengah masyarakat.

Di Sekupang, usai memberikan pengarahan kepada anggota pramuka ranting tersebut. Jefridin memimpin langsung gotong royong dan berbagi masker di sekitar Tiban Center dan pasar basah wilayah ini. Kepada masyarakat dan pedagang yang tak memakai masker, Jefridin memberikan dan tak segan langsung memakaikan kepada masyarakat.

“Intinya kita semua tentu tak ingin ada lonjakan lagi. Maka prokes harus tetap diperhatikan. Kita tak boleh lalai, lengah terlebih tidak boleh sombong,” ucap dia, mengingatkan.

Menurutnya, senada arahan Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan juga kerap disosialisasikan Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad. Kali ini, Amsakar tidak ikut serta dalam roadshow seperti biasanya bersama Jefridin. Ketua Kwarcab itu, terang Jefridin, sedang mewakili Walikota pada suatu kegiatan.

Turun langsung mengingatkan prokes, bukan tanpa alasan. Jefridin ingin, hasil baik penanganan Covid-19 di Batam terus terjaga dan ke depan pandemi segera teratasi. Lebih lanjut, ia mengingatkan jika pandemi teratasi, aktivitas masyarakat maupun ekonomi akan kembali normal seperti dulu.

“Kalau kasus meningkat lagi, otomatis kegiatan ekonomi terganggu dan kegiatan di pasar ditutup. Saya tadi sampaikan ke pedagang mereka harus kasih contoh dan masyarakat juga harus sadar terkait prokes. Penanganan pandemi harus dilaksanakan atas dasar kebersamaan,” papar Jefridin.

Beranjak dari Sekupang, roadshow Pramuka Peduli menuju Batuaji, teptanya berlokasi di Kantor Camat Batuaji. Selain pengarahan juga diisi dengan kegiatan sosial Pembagian Bingkisan Peralatan Sekolah Kepada Siswa Kurang Mampu. Tentu saja, kegiatan terkait pencegahan Covid-19 yakni pembagian masker dan handsanitaser juga dilakukan.

“Pak wali meminta Pramuka untuk jadi garda terdepan mengingatkan sesama pentingnya prokes, disamping itu mengingatkan pentingnya vaksinasi,” imbuhnya.

Selanjutnya, Jefridin menyambangi kegiatan vaksinasi, santunan anak yatim dan pembagian masker oleh Kwarran Sagulung di SMP Negeri 9 Sagulung.

Jefridin mengungkapkan, capaian vaksinasi kini sangat baik. Yakni pertanggal 29 Oktober 2021 dosis satu sudah mencapai 85,91 persen, sedangkan dosis kedua mencapai 68,95 persen.

Vaksinasi merupakan ikhtiar dalam menangani pandemi. Dengan vaksinasi akan meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu, vaksinasi merupakan syarat ketika bepergian.

“Pramuka sampaikan pentingnya vaksinasi dan ajak mereka yang belum divaksin,” ujar dia.

Ia menyampaikan terimakasih atas peran Pramuka selama ini. Selain ikut aktif dalam pencegahan Covid-19, Pramuka juga diharapkan tetap andil dalam kegiatan sosial lain. Untuk ini, Kwarcab mendorong Kwarran tetap berinovasi melakukan kegiatan.

“Kita sama-sama doakan agar Batam segera terbebas dari pandemi Covid-19,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here